
Bangkit Bersatu Membangun News: Wakil Bupati Kabupaten Jayawijaya, Ronny Elopere, S.IP, M.KP memberikan sambutan mewakili Bupati dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Yayasan Pendidikan Kristen (YPK) ke-63 di Tanah Papua di Gereja GKI Lachai Roi Hom-Hom, Sabtu, 8 Maret 2025.

Dalam sambutan yang dibacakan, Wakil Bupati menyampaikan, “Atas nama pemerintah Kabupaten Jayawijaya, saya menyampaikan selamat ulang tahun ke – 63 kepada keluarga besar YPK di tanah Papua, terlebih khusus yang di kabupaten Jayawijaya. Semoga dengan bertambahnya usia, semakin menambah eksistensi Yayasan dalam dunia Pendidikan, dalam rangka mencerdaskan kehidupan masyarakat yang ada di kabupaten Jayawijaya”.
Wakil Bupati menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang tinggi atas pengabdian YPK selama 63 tahun yang mana telah mencetak banyak pemimpin di Jayawijaya maupun tanah Papua.

Selanjutnya, Wakil Bupati menyampaikan bahwa tujuan YPK GKI di tanah Papua adalah untuk “mengajar, mendidik, membimbing serta membentuk mental karakter orang Papua agar sesuai dengan karakter Kristus”.
Seirama dengan tema HUT tahun ini, maka kita semua bekerja dan bersinergi dalam rangka mewujudkan Pendidikan yang bermutu dan berkarakter Kristus dengan harapan YPK dapat melahirkan budaya baru berbasis nilai Kesehatan, ketekunan, kesetiaan dan ketaatan iman. Dengan demikian, YPK semakin matang, serta mampu menyediakan Pendidikan yang terdepan dan unggul serta berkarakter Kristen, dengan meningkatkan kompetensi dewan guru di semua jenjang Pendidikan baik kompeten dalam mendidik dan mengajar, maupun berkarakter Rohani yang baik, mampu berhubungan erat dengan Tuhannya, sehingga dapat menjadi teladan, memiliki kesabaran dalam melayani serta kepedulian yang tinggi bagi anak didiknya.

Akhirnya, Wakil Bupati menutupi sambutan dengan ajakan, “mari bersama-sama pemerintah daerah, berjuang, bekerja dan bersinergi dalam rangka meningkatkan mutu Pendidikan di Tanah Papua, secara khusus di Kabupaten Jayawijaya. Yogotok Hano, Hubuluk Motok Hanorogo – Hari ini dan besok lebih baik dari sebelumnya”, tutupnya.
Perayaan HUT YPK GKI Ke-63 di Wamena dihadiri oleh ketua dan badan pekerja klasis Baliem-Yalimo, Ketua PSW YPK Kabupaten Jayawijaya, para dewan guru untuk semua jenjang Pendidikan YPK, seluruh siswa SD, SMP maupun SMA. Kegiatan perayaan ini diinisiasi oleh Panitia pelaksana dan menghadirkan hampir 1000an orang. (admin).
